Tadris Biologi Tanam Pohon di Lereng Kelud

Kontributor:

Kediri – Dalam rangka Bulan Menanam Nasional dan Hari Keanekaragaman Hayati, pada Kamis (29/12) mahasiswa dan dosen Tadris Biologi melakukan penanaman pohon di lereng Gunung Kelud. Menurut Kajur Tadris Biologi IAIN Tulungagung, Dr. Eny Setyowati, S.P., S.Pd. MM, bahwa kegiatan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian lingkungan supaya tetap hijau dan lestari.

“Kegiatan ini sebenarnya tidak hanya sekali, tapi April 2016 lalu kami juga melakukan kegiatan yang sama di lereng Gunung Budheg bekerjasama dengan LMDH setempat”, kata Eny.

Seperti halnya kegiatan sebelumnya, penanaman pohon di Lereng Gunung Kelud ini mereka juga tidak sendiri, melainkan bekerjasama dengan pihak lain.

Namun jika dulu dengan LMDH setempat, kali ini bersama UNP Kediri. Tidak hanya itu saja, mereka juga didukung oleh beberapa komunitas pecinta lingkungan yang ada di Kota dan Kabupaten Kediri.

“Dengan kegiatan ini kami pingin benar-benar menumbuhkan kesadaran bagi para mahasiswa untuk lebih peduli dengan lingkungan di sekitar mereka”, lanjut Eny.

Kajur yang sudah dua tahun menjabat di Jurusan Tadris Biologi tersebut juga mengatakan, bahwa ada kurang lebih 3000 benih tanaman yang mereka tanam di lereng Gunung Kelud. Tanamannya pun beranekaragam, termasuk buah-buahan yang nantinya diharapkan tidak ditebang, tapi bisa dipetik buahnya supaya lebih bermanfaat.

“Kegiatan yang positif ini diharapkan tidak hanya diikuti oleh mahasiswa Jurusan Tadris Biologi saja melainkan di tahun-tahun berikutnya bisa juga diikuti oleh mahasiswa di luar Jurusan Tadris Biologi. Salam Lestari……Salam Konservasi……!”, pungkas Eny. (tbio for humas)

Skip to content