Bekerjasama dengan Telkomsel, FEBI Gelar Kuliah Tamu

Kontributor:

Tulungagung –Bekerja sama dengan Telkomsel, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung menggelar kuliah tamu. Bertajuk “Ngobras Creativity Bersama Cak Syukri” kuliah tamu tersebut digelar Selasa siang di Aula Lantai 6 Gedung KH Saifuddin Zuhri IAIN Tulungagung.

Menurut Wakil Dekan 3 FEBI IAIN Tulungagung, Sutopo, kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara fakultas dengan pihak Telkomsel dalam rangka membangkitkan semangat untuk berkreasi kepada mahasiswa. Kegiatan tersebut mendatangkan narasumber Cak Syukri, founder loopbike yang telah berhasil menggiatkan kegiatan bersepeda sambil beramal.

Dalam acara tersebut, narasumber mengajak mahasiswa untuk bias mengemukakan ide-ide kreatif mereka. Untuk memberi semangat, diberikan pulsa sebesar 100 ribu rupiah bagi mahasiswa yang menyampaikan ide-ide cemerlang mereka dalam hal apapun.

“Mendengar dari apa yang kalian sampaikan, sebenarnya dapat kita ketahui bahwa kalian sebenarnya orang-orang yang kreatif. Tapi pemikiran kalian tidak ada gunanya jika tidak dilaksanakan,” kata Cak Syukri kepada para mahasiswa.

Lebih lanjut Cak Syukri mengatakan, bahwa menjadi kreatif dan sukses itu harus memiliki beberapa hal antara lain: pertama punya mimpi, kedua seorang yang kreatif akan mengeksplore dirinya, ketiga selalu membuka hati sehingga mendapatkan banyak masukan dan keempat adalah kehati-hatian dalam bertindak.

Seusai pemaparan dari Cak Syukri, acara kemudian dilanjutkan dengan dialog. Banyak pertanyaan yang muncul dari para mahasiswa, terutama bagaimana tentang latar belakang Cak Syukri mendirikan loopbike sehingga memberikan manfaat bagi banyak orang. (humas/sin)

Skip to content