UIN SATU Tulungagung Rintis Kerjasama Multi Bidang dengan KBRI KSA Riyadh

Kontributor:

Tulungagung – International Office Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung bekerjasama dengan Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Riyadh menyelenggarakan webinar pada Senin, 10 Januari 2022. Seminar online ini mengambil tema ““Saudi Arabia-Indonesia Relations: Outlook and Opportunities for Higher Education”.
Pada webinar ini Duta Besar RI untuk Kerajaan Arab Saudi, Dr. Abdul Aziz Ahmad, M.A. dan Rektor UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Prof. Dr. Maftukhin,M.Ag. berkesempatan memberikan keynote speech. Sementara itu, materi utama disampaikan oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Riyadh, Badrus Sholeh, Ph.D. dan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Prof. Dr. Abad Badruzaman, Lc., M.Ag.
Dubes RI mengucapkan terima kasih dan menyambut baik kerjasama yang dilakukan oleh Atdikbud KBRI Riyadh dan UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Upaya ini menjadi salah satu pionir kerjasama internasional dengan Atdikbud KBRI Riyadh dan universitas di Saudi Arabia.

Dubes RI mendorong agar terjalin kerjasama lebih luas pada bidang-bidang strategis, selain  kerjasama dalam bidang studi agama dan Bahasa Arab.Di Arab Saudi, ada 42 perguruan tinggi yang sebagan besar membuka pendidikan dan pengajaran bidang umum, antara lain sains dan teknologi, ekonomi, pendidikan, ilmu keperawatan, ilmu sains dasar, teknik, dan lain-lain. Namun kesempatan ini belum digali secara maksimal oleh universitas di lingkungan Kementerian Agama Republik Indonesia.
“Saya menunggu hasil Seminar ini agar bisa dilakukan tindak lanjut. Atdikbud KBRI Riyadh akan ditugaskan menjadi mediator antara UIN Tulungagung dan universitas di Saudi Arabia, “ pungkas Dubes RI.
Sementara itu, Rektor UIN SATU Tulungagung menegaskan bahwa mahasiswa Indonesia di luar negeri tidak hanya menjadi duta keilmuan an sich, tapi juga menjadi duta ekonomi, budaya, dan bidang lain. Misalnya untuk mempromosikan Islam Nusantara, yakni Islam Indonesia yang moderat, toleran,  agar bisa diadopsi oleh negara-negara sahabat.
Rektor menyampaikan permohonan kepada Dubes RI untuk menjadikan UIN SATU Tulungagung sebagai salah satu perguruan tinggi di Indonesia yang bekerjasama dengan perguruan tinggi di Arab Saudi, baik kerjasama dalam bidang kemahasiswaan, pertukaran dosen, ataupun dalam bidang infrastruktur.
“Terima kasih kepada Bapak Badrus Sholeh selaku Itdikbud RI Riyadh. Semoga nanti kita bisa bekerjasama, tak hanya dengan UIN SATU, tapi juga dengan PTKIN (Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri) lain, kita bersama-sama memajukan kampus Islam,” harap Rektor.
Pada kesempatan ini, Atdikbud KBRI Riyadh, Badrus Sholeh, Ph.D. memaparkan materi dengan tema inovasi pendidikan, partisipasi perempuan, dan visi 2030 Saudi Arabia. Disampaikan bahwa Saudi Arabia melakukan inovasi pendidikan dengan menerapkan kurikulim berbasis Sustainable Development Goals (SDGs) dan adaptasi teknologi. Selain itu, studi inovatif terus dilakukan pada bidang energi terbarukan, riset pertanian untuk mengatasi kelaparan, dan artificial intelligence. 
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Prof. Dr. Abad Badruzaman, Lc., M.Ag. menyampaikan bahwa saa tini UIN SATU Tulungagung menyelenggarakan 48 program studi pada jenjang S-1 sampai S-3, di mana tidak semua program studi tersebut berbasis Islamic studies, tetapi juga bidang sosial dan eksakta. Wakil Rektor juga berharap UIN SATU Tulungagung bisa merealisasikan program Daurah Tadribiyah lil Lughah Al-Arabiyah bagi dosen dan mahasiswa. Selain itu, setelah webinar ini diharapkan ada tindak lanjut lebih teknis terkait penandatanganan Kesepahaman Bersama antar lembaga, teknis pertukaran mahasiswa dan dosen, serta studi lanjut bagi  dosen dan mahasiswa yang difasilitasi oleh Atdikbud RI di Riyadh.  
Selain diikuti oleh mahasiswa dan dosen UIN SATU Tulungagung, webinar ini juga diikuti oleh mahasiswa dan dosen dari perguruan tinggi keagamaan Islam lain se-Indoesia. Tayangan ulang webinar ini dapat disimak di channel YouTube UIN SATU Tulungagung pada link https://youtu.be/C0TDsNot3Os. (humas)
Skip to content